Sayur Bening Empat Penjuru

Bahan Membuat Sayur Bening Empat Penjuru

  1. Bayam hijau.
  2. Selada air.
  3. Wortel (saya pakai wortel buah karena di kulkas tahan lama).
  4. Gambas.
  5. Bawang merah.
  6. Temu kunci.
  7. Garam.
  8. Gula merah (ini saya impor langsung dari magelang 😀 krn enak).
  9. Air.

Langkah Memasak Sayur Bening Empat Penjuru

  1. Panaskan air setelah mendidih masukkan irisan bawang merah dan kunci. Lalu masukkan potongan wortel dan gambas hingga empuk. Kemudian tambahkan garam dan gula merah sesuai kebutuhan..
  2. Masukkan bayam dan selada air. Masak hingga matang dengan api kecil..
  3. Sayur bening empat penjuru siap dinikmati dengan nasi dan lauk lainnya. Ada bayam yang manis, wortel yang empuk, gambas yang gurih, dan selada air yang crunchy berpadu menjadi satu kesatuan rasa yang unik. Selamat mencoba 😉.

Get Latest Recipe : HOME