Bahan Membuat Daging dan Jamur Teriyaki
- Daging sapi (sudah di presto dan sudah keluar kaldunya).
- Jamur kancing (kupas cuci bersih).
- Wortel (sudah direbus ½ matang).
- 3 siung bawang putih.
- 1 iris jahe (ukuran ⅓ ruas ibu jari).
- 1 1/2 cup kaldu daging sapi.
- Daun bawang.
- Kecap asin.
- Kecap manis.
- Gula.
- Garam.
- Merica.
- Bumbu bamboe lada hitam.
Langkah Memasak Daging dan Jamur Teriyaki
- Haluskan 3 siung bawang putih, jahe, gula garam merica, lalu tumis sampai harum.
- Masukkan jamur kancing, tumis sampai agak layu sedikit.
- Masukkan kaldu daging sedikit saja.
- Masukkan daging sapi, aduk rata, masukkan kaldu daging 1½cup, bumbu bamboe lada hitam, kecap asin, kecap manis, merica, aduk rata.
- Setelah kaldu mulai berkurang dan meresap, masukkan wortel.
- Aduk sampai semua tercanpur rata, koreksi rasa.
- Masukkan daun bawang yg sudah dicincang halus.
- Matikan kompor, siap disajikan. 🍖 Selamat makan!.
Get Latest Recipe : HOME