Ayam Ungkep Bumbu Teriyaki

Bahan Membuat Ayam Ungkep Bumbu Teriyaki

  1. 1 Kg Ayam (saya pakai sayap dan paha bawah saja).
  2. Bumbu Halus :.
  3. 5 Siung Bawang Merah.
  4. 5 Siung Bawang Putih.
  5. 1 Sdt Ketumbar Bubuk.
  6. Bahan Tambahan :.
  7. Secukupnya Gula, Garam.
  8. 2 Gelas Belimbing Air Matang.
  9. 5 Sdm Kecap Manis.
  10. 6 Sdm Saus Teriyaki.
  11. 2 Lembar Salam.

Langkah Memasak Ayam Ungkep Bumbu Teriyaki

  1. Cuci bersih ayam.
  2. Haluskan bumbu halus dengan cara diuleg karena rasanya lebih mantap apabila bumbu diuleg.
  3. Siapkan wajan, nyalakan api, masukan ayam dan bumbu halus, aduk sebentar kemudian masukan air.
  4. Tambahkan kecap manis, saus teriyaki, dan daun salam, aduk rata.
  5. Tambahkan gula garam sesuai selera.
  6. Kecilkan api kalau air sudah mendidih.
  7. Tutup wajan, biarkan sampai air meresap.
  8. Jika air sudah asat angkat ayam, diamkan sebentar lalu goreng..bisa juga dipanggang yaaa 😉😉😉.
  9. Selamat mencobaa.

Get Latest Recipe : HOME