Pempek dos bahan bakunya sama dengan adonan dasar pempek biasa, tetapi TIDAK MENGGUNAKAN IKAN, jadi hanya mengandalkan tepung sagu atau kanji (Tapioka) saja. Pempek dos rasanya lezat meski tanpa ikan. Dengan resep praktis dan ekonomis ini, pempek tanpa ikan pun bisa tak kalah lezat dengan versi originalnya.
Bahan Membuat Pempek Dos
- 8 siung bawang putih.
- 1 1/2 sdm garam.
- 1 sdt kaldu bubuk.
- 1 liter air.
- 500 gr tepung terigu serbaguna.
- 2 butir telur.
- 700 gr tepung sagu/tapioka.
- 3 sdm minyak goreng.
- Air untuk merebus.
- Cuko.
- 10 siung bawang putih jgn dikupas.
- 10 buah cabe rawit merah/hijau jgn di buang tangkainya.
- 250 gr gula aren.
- 1 sdt gula.
- 1 sdm garam (sesuai selera).
- 2 sdm asam jawa.
- 500 ml air.
- 1 sdm cuka.
Langkah Memasak Pempek Dos
- Haluskan bawang putih. Lalu masukan ke dalam air bersama garam dan kaldu bubuk. Didihkan..
- Setelah mendidih, kecilkan api. Masukan terigu aduk rata sampai menjadi bubur. Matikan api lalu dinginkan..
- Setelah adonan bubur dingin, masukan telur lalu aduk rata. Terakhir masukan tepung sagu/tapioka. Campur dengan tangan sampai adonan tdk lengket di tangan. Panaskan air dan minyak di panci sampai mendidih lalu kecilkan api utk merebus adonan pempek..
- Lalu bentuk adonan sesuai selera, utk kapal selam bisa di isi telur kocok dg garam. Rebus sampai mengambang, tiriskan. Setelah dingin bisa di taruh wadah dan di simpan di kulkas..
- Cuko: haluskan bawang putih dan cabe rawit. Didihkan dengan api kecil dengan gula aren, gula, garam dan asam jawa. Setelah mendidih dan gula aren tercampur rata, matikan api. Masukan cuka lalu koreksi rasa. Saring ke dalam wadah. Diamkan 24jam di suhu ruang sblm disajikan bersama pempek..
Ilustrasi pempek dos © Cookpad/Helma Dewi. Pempek yang tidak menggunakan ikan alias pempek dos sering dijual di gerobak kakilima dengan harga murah meriah. Tapi sebelum membuat pempek dos, mari kita simak cara membuat pempek dos yang enak dan antigagal. Baca Juga: Resep Pempek Dos Abon Pedas Enak Ini Tetap Enak Walau Tanpa Ikan. Penyajian pempek dos : Potong-potong pempek yang sudah digoreng, tata di mangkok atau piring serta siram dengan saus cuko.
Get Latest Recipe : HOME